PEMBAHARUAN PERLU DAN MENDESAK

BacaanYeremia 11 : 18 – 23
SBU Selasa, 03 Apr 2012
Saudara terkasih ......
Setiap gerakan pembaharuan biasanya menimbulkan masalah khususnya bagi mereka yang sudah merasa nyaman dengan kebiasaan-kebiasaan lama. Sebut saja para koruptor yang sudah merajelela di berbagai bidang, ketika pemimpin dan reformasi mengamanatkan untuk memberantasnya, ternyata secara tidak langsung ditentang bahkan mendapat serangan balik. Tak terkecuali di gereja, juga terdapat orang-orang yang menentang pembaharuan yang mengacu pada Tata Gereja misalnya. Ada saja pihak-pihak yang berusaha menggunakan pengaruh dan jasanya untuk senantiasa mengedepankan apa yang menjadi kemauannya. Dan menolak upaya-upaya pembaharuan yang mengacu pada tatanan. Demikian yang dialami Yeremia dalam upaya pembaharuan yang dilakukannya. Sebagai seorang nabi, yang datang dan hadir untuk menyampaikan dan memperjuangkan kebenaran - Firman Tuhan namun menghadapi tantangan dan ancaman berat. Orang-orang Anatot yang menolak pemberitaan Firman-Nya dan berniat untuk melenyapkan Yeremia karena hati mereka dipenuhi dengan kemarahan (19). Sesungguhnya mereka tidak tahan mendengar kebenaran Firman-Nya yang telah membongkar ketidaksetiaan dan dosa mereka, namun mereka mengeraskan hati untuk bertobat. Disinilah Yeremia menyampaikan peringatan dengan tegas, dan ia yakin bahwa Tuhan sendiri yang akan mendatangkan hukuman dahsyat atas mereka pada waktu yang telah ditentukan-Nya (22-23).
Sebagai orang beriman kita dipanggil untuk menghayati kenabian kita, dan sebagai agen pembaruan di dalam hidup sehari-hari. Entah di dalam keluarga, tempat kerja maupun masyarakat pada umumnya. Dalam hidup beriman kita diharapkan tangguh dan tegas serta tidak mudah menyerah dalam menyatakan kebenaran firman. Tuhan memang tidak pernah berjanji membuat langkah hamba-Nya ringan. Justru dijalan yang berliku-liku, janji perlindungan-Nya menjadi indah dan sangat melegakan.

KJ.439 : 3,4
Doa: Teguhkanlah kami ya Tuhan untuk mewujudkan pembaharuan yang berdasarkan kehendak-Mu

Tidak ada komentar :

DOA; sangat besar kuasanya

YESUS MEMBUATMU BERHARGA